26 September 2013 , dibaca 21673 kali.
Pushumas Kemenhut, Cijantung : Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan didampingi Sekjen Kemenhut Hadi Daryanto dan Plt Dirjen PHKA Sony Partono, Kamis (26/9). mengunjungi Markas Komando Kopasus TNI AD Cijantung Jakarta Timur . Kunjungan kerja Menhut di markas pasukan elit TNI AD didahului dengan tradisi di Mako Kopasus Cijantung yaitu dengan berfoto bersama Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo dan para Pati Kopasus TNI AD di depan Gedung Sarwo Edhi Wibowo.
Usai berfoto bersama, Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo mengantar Menhut bersama Sekjen dan Plt Dirjen PHKA melihat dari dekat lokasi pengolahan sampah akhir di dekat aliran sungai Ciliwung yang berada dekat dengan komplek Mako Kopassus TNI AD Cijantung Jakarta Timur dengan menggunakan mobil khusus yang dikemudikan sendiri oleh Danjen.
Untuk menciptakan gerakan Green, Clean and Healty (hijau, bersih dan sehat) maka bersama masyarakat setempat dikendalikanlah sampah di aliran sungai Ciliwung disekitar komplek Mako Kopassus dengan memasang jala apung untuk menangkap sampah di aliran sungai Ciliwung. Setiap harinya sekitat 100 karung sampah berhasil dijaring. Sebelum menyusuri sungai Ciliwung yang melintas dikawasan Mako Kopasus TNI AD Cijantung, Menhut didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo melakukan penanaman pohon Buni di dekat aliran sungai Ciliwung.
Dengan menggunakan perahu karet Menhut bersama rombongan dan Danjen Kopasus menyusuri aliran sungai Ciliwung dan menikmati Asri nya sungai Ciliwung di sekitar kawasan Mako Kopasus TNI AD Cijantung, berkat . gerakan Green, Clean and Healty (hijau, bersih dan sehat) yang diterapkan Kopasus TNI AD Cijantung.
Menhut juga melakukan latihan menembak dengan pistol dilapangan tembak Rama Shinta Markas Kopasus TNI AD Cijantung.
Kunjungan Kerja Menhut dan rombongan diakhiri dengan penandatanganan Mou kerjasama pendidikan dan pelatihan Poliisi Kehutanan (Polhut) antara Kementerian Kehutanan dengan Kopasus TNI AD Cijantung. (FOTOPUSHUMAS/arset/arset)
Foto Caption
1, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan ,Sekjen Kemenhut Hadi Daryanto dan Plt Dirjen PHKA Sony Partono serta Kepala Biro Umum Djati Witjaksono Hadi bersama Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo dan para Pati Kopasus TNI AD berfoto di depan Gedung Sarwo Edhi Wibowo, yang merupakan tradisi di Mako Kopasus TNI AD Cijantung bagi tamu khusus yang berkunjung di Mako Kopasus.
2. Dengan menggunakan mobil khusus Kopasus yang dikemudikan oleh Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan dan Sekjen Kemenhut Hadi Daryanto serta Plt Dirjen PHKA Sony Partono diantar menuju lokasi pengolahan sampah akhir di dekat aliran sungai Ciliwung yang berada dekat dengan komplek Mako Kopassus TNI AD Cijantung Jakarta Timur.
3. Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo sedang menjelaskan kepada Menhut dan rombongan proses pengolahan sampah akhir di Mako Kopassus Cijantung Jakarta Timur.
4. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo menanam pohon Buni dilokasi dekat aliran sungai Ciliwung dikawasan mako Kopasus TNI AD Cijantung.
5. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo meninjau hutan kota yang ditanami pohon Jabon dikawasan mako Kopasus TNI AD Cijantung.
6. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo meninjau jaring sampah apung, yang digunakan untuk menjaring sampah di aliran sungai ciliwung di sekitar mako Kopasus Cijantung.
7. 8. 9. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan dan Sekjen Kemenhut Hadi Daryanto serta Plt Dirjen PHKA Sony Partono didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo menyusuri sungai Ciliwung yang melintasi kawasan Mako Kopasus TNI AD Cijantung.
10. 11. 12. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan sedang latihan menembak dengan pistol dilapangan tembak Rama Shinta Markas Kopasus TNI AD Cijantung.
13. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan dengan senyumnya yang khas sedang menunjukkan hasil latihan menembaknya kepada para wartawan yang hadir meliput dilapangan tembak Rama Shinta Markas Kopasus TNI AD Cijantung.
14. Usai latihan menembak Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan didampingi Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo menjawab pertanyaan para wartawan dari media massa elektronik dan cetak.
15. Sekjen Kemenhut Hadi Daryanto dan Danjen Kopassus, Mayjen TNI Agus Sutomo sedang menyaksikan penandatanganan kerjasama pendidikan dan pelatihan Poliisi Kehutanan (Polhut) antara Kementerian Kehutanan diwakili Plt Dirjen PHKA Sony Partono dengan Kopasus TNI AD Cijantung di gedung Mako Kopasus TNI AD Cijantung.
- Masuk untuk komentar
- Daftar untuk komentar